Selamat Datang DI Sakura JLC
Sakura JLC adalah lembaga pendidikan Bahasa Jepang yang menggabungkan kualitas tinggi tenaga pengajar, metode mengajar professional, sarana belajar yang lengkap, materi teruji dan suasana yang nyaman untuk belajar.
Dengan mengusung satu konsep belajar yang lebih melibatkan sisi emosi siswa, memanfaatkan panca indera secara aktif, mengkondisikan lingkungan aktif berbahasa asing, dengan target penguasaan bahasa Jepang yang masuk dalam long term memory (ingatan jangka panjang) dan dalam pronouncation (pelafalan) yang tepat serta applicable (dapat diterapkan) dalam kehidupan sehari-hari sesuai kebutuhan.
Selain itu kita juga fokus dalam percepatan penguasaan bahasa Jepang, tidak dengan bentuk menghidangkan menu belajar yang seabrek, tetapi dalam bentuk “memandu” belajar dan mengajarkan “cara belajar” bahasa Jepang yang efektif.
Sehingga belajar bahasa Jepang tidak hanya dilakukan ketika jam kursus berlangsung saja, tetapi juga dapat dilakukan di luar jam-jam tersebut secara aktif otodidak, dengan tetap membuka komunikasi dengan siswa kapanpun mereka mendapat kesulitan ketika belajar.

Vision & Values
Metode belajar dan konsep yang kami usung ibarat magnet kuat yang menarik banyak siswa untuk belajar bahasa Jepang.
Dalam waktu pendek jumlah siswa terus bertambah, bahkan terkadang hingga waiting list cukup panjang karena ruang kelas yang penuh semua.
Saat ini (per-November 2017), 85% siswa kami adalah karyawan dan selebihnya adalah mahasiswa dan juga pelajar.
Pilihan kelas yang banyak di hari libur dan malam hari juga jadi satu tawaran yang menarik bagi para karyawan terutama yang waktu belajarnya sudah terbatas di hari kerja.
Kedepannya kami akan terus berinovasi, meramu konsep-konsep belajar yang lebih efektif dan inovatif lagi. Terus membenahi tenaga pengajar, modul dan metode belajar akan tetap jadi fokus utama kami demi menjamin kepuasan pelanggan (siswa) yang telah mempercayakan kami.
Ini sesuai dengan Visi kami yaitu: Menjadi pusat belajar (jasa) Bahasa Jepang terbesar dan terbaik di Indonesia.
MIsSION
- Mengembangkan metode belajar bahasa asing yang efektif, mudah diingat dan sulit lupa
- Menciptakan kondisi yang sangat nyaman untuk mendukung kegiatan belajar mengajar
- Selalu memprioritaskan pada pembentukan tenaga pengajar yang berkompeten dan berkualitas tinggi
- Mengembangkan alat-alat pembelajaran yang kreatif
- Memberikan layanan terbaik dan hasil terbaik pada seluruh customer
- Mengembangkan kelas-kelas baru di berbagai kota di Indonesia
- Bekerja sama dengan instansi dan perusahaan untuk pengembangan pelatihan Bahasa Jepang
Company Profile

SAKURA Japanese Learning Center di bawah CV.Sakura Kyouiku Kaihatsu Indonesia
SERTIFIKAT NPSN : K5667253
Diidirikan Pada: 8 Januari 2012
Lokasi
Kantor dan tempat belajar kami ada di 6 tempat yang tersebar di area Kabupaten Bekasi, Bekasi kota dan Karawang.
- Lokasi 1 : Jl.Gunung Patuha Blok 13 No.7 Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan, Indonesia.
- Lokasi 2 : Jl.Boulevard Raya, Ruko Grand Galaxi City RSN 7 No.5 Jakasetia,Indonesia.
- Lokasi 3 : Ruko Permata Jl. Hasanudin Blok A2-17, Samping Hotel @Hom dan Plaza Metropolitan.
- Lokasi 4 : Jl.M.H.Thamrin Ruko Menteng Blok C-10 Lippo Cikarang
- Lokasi 5 : Jl.Boulevard Ruko Cemara U7-27, Kota Harapan Indah
- Lokasi 6 : Komplek ruko sentraland Blok KB-6, Bumi Teluk jambe, karawang barat.
Pendiri

Gagat Sukmono, B.Eng
Pendiri

Roza Amelia, B.Eng
Pendiri
Butuh bantuan?
Jika anda butuh bantuan atau ungin konsultasi hubungi kami sekarang